" "
Kecantikan

6 Kelebihan Produk Skincare Lokal

Skincare atau produk perawatan wajah sudah seperti kebutuhan pokok bagi para wanita di masa kini. Mereka rela merogoh kocek dalam-dalam demi memenuhi kebutuhan wajahnya. Bahkan mereka rela membeli produk luar negeri yang harganya mahal karena menganggapnya lebih baik dibandingkan dengan skincare lokal. Padahal kenyataannya produk luar negeri tidak selalu lebih baik dari produk lokal. 

Jika Anda adalah salah satu orang yang sangat menggemari produk luar negeri. Cobalah untuk mempertimbangkan beralih ke produk lokal. Ada beberapa alasan mengapa produk lokal layak dipertimbangkan, berikut di antaranya:

Harga Lebih Terjangkau

Produk perawatan wajah lokal tentu saja diproduksi di dalam negeri. Oleh sebab itu, Anda tidak boleh heran apabila harganya relatif terjangkau. Coba bandingkan saja dengan skincare dari luar negeri, pasti lebih terjangkau skincare dari Indonesia. Banyak alasan mengapa skincare dalam negeri lebih terjangkau seperti tidak ada biaya cukai, pengiriman, dan lain sebagainya. Jika ingin berhemat, cobalah pertimbangkan skincare dari dalam negeri.

Mudah Didapatkan

Apakah Anda pernah merasa kesulitan mencari brand skincare tertentu? Ketika membelinya secara online, Anda juga harus menunggu lama karena pre order atau dikirim dari luar negeri. Jika segera dibutuhkan, Anda pasti akan kebingungan karena barang tersebut tidak segera datang. Kondisi tersebut tidak akan Anda rasakan apabila menggunakan skincare lokal. Pasalnya skincare dalam negeri sangat mudah didapatkan. Anda bahkan bisa order atau melakukan pemesanan secara langsung di toko online skincare yang dipilih.

Jelas Keasliannya

Terkadang mungkin Anda menemukan skincare luar negeri dengan harga sangat terjangkau di pasaran. Bukan hanya pasar online saja, harga yang terjangkau tersebut juga bisa ditemukan di pasar offline. Meskipun terjangkau, namun Anda wajib berhati-hati. Pasalnya ada banyak sekali produk luar negeri yang dipalsukan oleh orang-orang tidak bertanggung jawab. Barang palsu tentu berbahaya untuk kulit wajah Anda. Sementara skincare dalam negeri bisa dibeli secara langsung di toko official sehingga jelas keasliannya.

Skincare lokal

Formulasi Sesuai Kulit Wanita Indonesia

Kulit wanita Indonesia berbeda dengan kulit wanita luar negeri, termasuk Korea Selatan atau China. Wanita Indonesia membutuhkan produk skincare dengan formulasi yang tepat. Jika membeli produk dalam negeri, Anda bisa mendapatkan produk skincare yang tepat. Biasanya produk tersebut sudah disesuaikan dengan kulit wanita Indonesia. Anda tinggal memilih produk sesuai tipe kulit.

Berkualitas Internasional

Ingat bahwa produk skincare luar negeri tidak selalu lebih baik dari produk skincare dalam negeri. Meskipun harganya lebih terjangkau, namun kualitas yang diberikan adalah kualitas terbaik. Bahkan kualitas produk skincare dalam negeri setaraf internasional. Buktinya banyak brand skincare di Indonesia yang juga di ekspor ke luar negeri.

Menggunakan Bahan Alami yang Aman

Alasan mengapa Anda perlu mempertimbangkan skincare dalam negeri yang terakhir yaitu karena menggunakan bahan alami yang aman. Kebanyakan skincare di Indonesia terbuat dari bahan aman, salah satunya yaitu skincare vegan. Dengan bahan alami, kulit Anda akan cantik secara natural.

Itulah beberapa alasan mengapa Anda perlu mempertimbangkan produk skincare lokal. Salah satu brand produk perawatan wajah lokal terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan adalah BASE. Kelebihan utama dari produk BASE yaitu menawarkan personalized skincare. Personalized skincare sendiri merupakan produk skincare yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap pengguna. Sebelum mendapatkan rekomendasi produk, Anda akan menjalani Skin Test terlebih dahulu. Skin Test dan informasi produk BASE bisa Anda dapatkan pada website www.base.co.id

Related Articles

Close