Bisnis
Keunggulan Cincin Solitaire Berlian, Brilliant Rose

Sedang mencari cincin untuk tunangan? Koleksi cincin solitaire berlian terbaru bertajuk Brilliant Rose bisa menjadi pilihan yang tepat. Cincin yang satu ini merupakan salah satu koleksi perhiasan terbaik dari Miss Mondial & Mondial yang merupakan brand perhiasan ternama di Indonesia.
Nah, berikut ini kami akan mencoba menjelaskan kepada Anda apa saja keunggulan-keunggulannya.
1. Potongan Berlian yang Indah dan Menawan
Berlian yang digunakan pada cincin Brilliant Rose diciptakan pada tahun 1995. Bentuknya sendiri terinspirasi oleh keindahan sebuah gambar bunga mawar yang ada pada jendela Gereja Katedral Damme yang ada di Paris.
Dari keindahan gambar tersebutlah lahir sebuah bentuk berlian yang indah dan banyak disukai. Berlian ini cocok sekali untuk jenis cincin tunangan yang saat ini sedang Anda butuhkan.
2. Memiliki Lebih Banyak Facet
Selain memiliki bentuk yang bagus, berlian ini juga memiliki kualitas yang sangat baik. Berlian pada cincin Brilliant Rose ini memiliki 66 facet, 9 facet lebih banyak dibandingkan dengan berlian pada umumnya.
Dengan jumlah facet yang banyak, maka berlian tersebut akan menjadi lebih berkilau dibandingkan dengan berlian lain pada umumnya. Selain itu, berliannya juga memiliki bentuk geometris yang tergolong cantik dan menawan.
3. Kualitas Berlian Sudah Teruji
Brilliant Rose adalah cincin dengan berlian berkualitas jempolan. Berliannya sudah diuji oleh GIA (Gemological Institute of America). Sebagai informasi, GIA adalah lembaga yang berdedikasi dalam penelitian dan pendidikan tentang berlian.
Menurut GIA, berlian Brilliant Rose ini tergolong berlian yang sempurna. Itulah kenapa, Brilliant Rose sangat ideal untuk cincin engagement.
4. Kualitas Material Terbaik
Berlian tidak hanya elemen yang menjadi sorotan pada cincin yang satu ini. Di sisi lain, Brilliant Rose juga merupakan sebuah cincin yang terbuat dari white rose gold 18 karat yang begitu berkilau.
Cincin ini juga dipercantik dengan precious stone yaitu ruby berwarna merah. Bahkan, pada cincin tersebut juga terdapat Brilliant Rose seberat 0,3 carat sehingga penampilan cincin ini menjadi begitu menggoda.
Kelebihan Cincin Solitaire
Pada dasarnya, cincin solitaire merupakan perhiasan yang punya banyak kelebihan. Berikut kami jelaskan apa saja kelebihan-kelebihannya untuk memantapkan pilihan Anda.
1. Menonjolkan Keindahan Berlian
Sesuai namanya, solitaire yang berarti tunggal, adalah jenis cincin yang punya satu berlian tunggal yang besar. Namun saat ini ada beberapa cincin solitaire yang menggunakan beberapa berlian kecil disamping berlian centering yang besar.
Nah, berlian yang menjadi centering akan disorot lebih optimal dibandingkan dengan jenis cincin lain pada umumnya.
2. Modern Look
Cincin solitaire sendiri umumnya sudah ada sejak abad ke-16. Hingga saat ini, cincin tersebut masih tetap populer hingga saat ini. Pasalnya, model cincin selalu tampak modern look atau timeless sehingga bentuknya timeless atau tidak lekang oleh zaman.
3. Mudah Dikombinasikan dengan Berbagai Outfit
Kelebihan lain dari model cincin yang satu ini yaitu mudah dikombinasikan dengan berbagai outfit atau busana. Anda bisa menggabungkan perhiasan ini dengan outfit untuk kebutuhan formal bahkan untuk casual.
4. Cocok Untuk Pernikahan Maupun Tunangan
Selain untuk cincin tunangan, Anda juga bisa memilih cincin solitaire ini sebagai cincin terbaik untuk pernikahan. Terutama jika Anda memilih Brilliant Rose yang desainnya sudah dibuat seromantis mungkin.
Itulah informasi seputar cincin solitaire berlian koleksi terbaru dari Miss Mondial & Mondial. Anda bisa menggunakannya sebagai cincin tunangan yang indah dan juga menawan.