" "
Kesehatan

Mengapa Penting Memakai Popok Orang Dewasa Bagi Lansia

Popok dewasa merupakan jenis popok terbaru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang semakin beragam. Sesuai namanya, popok orang dewasa adalah jenis popok yang diperuntukkan bagi orang dewasa dengan masalah kesehatan tertentu. Paling banyak yang memakainya adalah lansia yang sudah sulit mengontrol buang air.

Penurunan fungsi tubuh membuat lansia sulit mengontrol buang air sehingga menyebabkan kebocoran. Oleh sebab itu, penting bagi mereka untuk memakai popok untuk orang dewasa. Selain lansia, penderita inkontinensia urine, kerusakan otak setelah stroke, dan pembesaran prostat juga perlu memakainya.

Manfaat Popok Orang Dewasa

Lansia yang sudah mengalami penurunan fungsi tubuh sebaiknya memakai popok dewasa. Popok dewasa dirancang secara khusus untuk menyerap kebocoran dan menampung feses. Jadi, lansia yang sulit mengontrol buang air tidak akan mengalami kebocoran yang mengotori pakaian maupun membuat iritasi kulit.

Popok jenis ini memiliki bentuk dan desain yang sama seperti popok bayi. Hanya saja ukuran dari popok disesuaikan dengan tubuh orang dewasa sehingga lebih besar. Ada dua jenis popok dewasa yang bisa Anda temukan di pasaran yaitu tipe popok celana dan tipe popok perekat.

Tipe popok celana bentuknya seperti celana sehingga lansia seperti memakai celana dalam saja. Bagian pinggangnya menggunakan karet elastis yang nyaman. Tipe popok satu ini paling cocok untuk lansia yang masih aktif bergerak. Biasanya lansia yang mengalami inkontinensia ringan. Misalnya buang air kecil yang tidak terkontrol saat batuk, bersin, atau tertawa. 

Sedangkan tipe yang kedua adalah popok perekat yang berada di bagian sisi kiri dan kanan. Popok satu ini bisa disesuaikan dengan pinggul penggunanya. Biasanya, tipe popok perekat digunakan oleh lansia yang harus bed rest atau tirah baring. Penggunaannya yang mudah membuat care giver tidak kerepotan saat memakaikan popok pada lansia.

Itulah pembahasan mengenai pentingnya popok orang dewasa. Rekomendasi popok yang bisa Anda pilih adalah Confidence. Ada pilihan untuk tipe perekat maupun celana sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Selain memiliki daya serap yang baik, popok dari Confidence juga terkenal tipis dan nyaman dipakai. 

Related Articles

Close